Dampak Hipertensi

http://4.bp.blogspot.com/-TDSGihH2ehs/UvOyNJRqMoI/AAAAAAAAAAc/tVKH64_s2TM/s1600/2.gif
Bookmark and Share
Hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah suatu keadaan dimana tekanan darah menunjukkan angka di atas batas normal. Tekanan darah dikatakan normal bila berada di kisaran 120/80. Sedangkan seseorang dikatakan mengalami hipertensi bila tekanan darahnya berada di atas 140/90.

Hipertensi yang tidak segera ditangani akan mengakibatkan kerusakan pembuluh darah arteri yang berakibat pada terganggunya pasokan oksigen dan nutrisi ke bagian-bagian tubuh yang lain.

1. Otak 
Hipertensi bisa menyebabkan kerusakan pembuluh darah di otak dan memicu pecahnya pembuluh darah otak hingga terjadi serangan stroke.

2. Jantung
Penyumbatan pembuluh darah dan rusaknya pembuluh darah arteri mengakibatkan jantung bekerja lebih keras dalam memompa darah. Selain dapat memicu serangan jantung, dalam jangka panjang hal ini dapat menyebabkan kondisi gagal jantung

3. Mata
Pada tingkatan yang cukup parah, hipertensi bisa berdampak pada terjadinya pendarahan pada mata, bahkan kebutaan.

4. Ginjal 
Jika arteri rusak, peredaran darah ke ginjal ikut terganggu dan ginjal tidak bisa berfungsi dengan baik untuk menyaring air dan limbah, sehingga limbah tersebut menumpuk dan memicu kegagalan ginjal serta komplikasi lainnya.

5. Tulang 
Tekanan darah tinggi memicu banyaknya kalsium yang terbuang lewat urin sehingga kepadatan tulang berkurang dan mudah keropos. Terutama terjadi pada wanita yang sudah memasuki masa menopause.

6. Organ intim 
Pada wanita, hipertensi bisa menyebabkan kehilangan gairah seksual, vagina terasa kering dan tidak bisa melakukan orgasme. Sedangkan pada pria, bisa mengakibatkan terjadinya disfungsi ereksi.

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar