8 Manfaat Jus Wortel Untuk Kesehatan. Kebanyakan orang lebih mengetahui bahwa wortel sangat baik untuk mata karena adanya kandungan vitamin A. Meski begitu sebenarnya wortel memiliki kandungan yang bermacam-macam dan sangat bermanfaat bagi tubuh.
Manfaat jus wortel diperkirakan dapat mengurangi risiko berbagai jenis kanker termasuk kulit dan kanker payudara. Konsumsi jus wortel secara rutin akan dapat meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh. Kandungan vitamin Wortel mengandung vitamin A, vitamin B, dan Vitamin E. Vitamin A membantu menjaga kesehatan mata dan vitamin E membantu mencegah kemungkinan kemandulan. Berikut adalah manfaat lain dari jus wortel :
- Menjaga Kesehatan Mata. Vitamin A di dalam wortel sangat bermanfaat bagi kesehatan mata. Konsumsi wortel dapat menjadikan mata lebih jernih dan lebih tajam. Wortel juga melindungi mata dari serangan penyakit katarak.
- Penurun Kolesterol Darah. Kandungan pektin pada wortel bermanfaat untuk menurunkan kolesterol darah. Seratnya yang tinggi mampu mencegah terjadinya konstipasi. Kalium didalam wortel baik untuk membantu menetralkan asam dalam darah. Sedangkan kandungan vitamin A nya membantu hati untuk menghilangkan toksin/racun di dalam tubuh.
- Pencegah Penyakit Kanker. Konsumsi wortel dapat mengurangi resiko terkena kanker terutama kanker usus, kanker paru-paru dan kanker payudara. Karena wortel memiliki kandungan falcarinol. Serat didalamnya mampu membersihkan usus dan meningkatkan kualitas sel-sel di dalam payudara.
- Menurunkan Resiko Stroke. Dilansir oleh spotonthelist, wortel membantu mengurangi resiko serangan stroke. Bagi mereka yang rutin mengkonsumsi wortel mempunyai kesempatan 68% jauh dari stroke.
- Menjaga Kesehatan Gigi. Para ilmuwan menyatakan bahwa konsumsi wortel secara mentah dengan cara mengunyah akan dapat menghilangkan plak gigi dan menghilangkan sisa makanan dalam gigi. Selain itu konsumsi wortel dapat mencegah gusi berdarah dan memelihara kesehatan gigi. dan kuat.
- Mengatasi Masalah Pencernaan. Kandungan potassium, sodium, sulfur, magnesium dan fosfor dalam wortel dapat mengatasi problem pencernaan, melancarkan buang air besar dan perut tidak sembelit. Wortel juga bermanfaat sebagai obat diare alami, karena wortel dapat mencegah perkembangan bakteri sehingga penyembuhan diare bisa berlangsung lebih cepat.
- Antiseptik Alami. Wortel dapat menjadi antiseptik yang baik untuk mencegah infeksi pada kulit.
- Mempercantik Kulit. Ternyata wortel mempunyai kemampuan untuk merawat kulit. Keampuhannya termasuk menjaga dan merawat kerusakan kulit yang disebabkan oleh paparan sinar matahari. Kandungan vitamin A dalam wortel dapat mengusir pigmentasi atau noda hitam pada kulit. Penggunaan masker wortel pada kulit wajah sekaligus mencegah dan mengurangi kerutan di wajah.
Dari berbagai manfaat jus wortel diatas, tentu tak ragu lagi mengkonsumsi wortel untuk kesehatan. Mulailah dari sekarang mengkonsumsi wortel, rasakan khasiat dari wortel untuk kesehatan anda!!
Semoga bermanfaat informasi 8 Manfaat Jus Wortel Untuk Kesehatan
{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }
Posting Komentar